Pages

Minggu, 18 November 2012

7 Orang Indonesia yang Mendunia

Sebagai sebuah negara yang besar dan kaya raya, Indonesia di mata dunia lebih dikenal bukan karena prestasi yang membanggakan, melainkan karena berbagai image buruknya. Korupsi, kemiskinan, pengangguran dan berbagai konflik lainnya sudah bukan hal baru dan selalu terdengar dari negeri kita tercinta ini.

Namun siapa sangka, dari negeri yang telah ter-image buruk ini lahir anak bangsa berkualitas yang mampu mengangkat pamor Indonesia. Mereka mampu membuktikan diri bahwa mereka juga bisa berprestasi sehingga dikenal oleh dunia. Mereka adalah orang-orang Indonesia yang mendunia. Orang-orang Indonesia yang mampu mengangkat namanya di dunia internasional. Nah, siapa sajakah mereka ? berikut ini adalah 7 Orang Indonesia Yang Mendunia..

1. Paul Amron Yuwono
Menjadi perias di keluarga Presiden Obama mungkin hanyalah sebuah mimpi. Namun tidak bagi Paul Amron Yuwono. Pria Indonesia yang sejak umur 17 tahun sudah meninggalkan tanah air dan pergi ke Amerika Serikat ini pernah merasakannya, ketika dirinya dipercaya untuk merias Maya Sutoro – adik tiri Presiden Obama – saat akan hadir pada pelantikan kakaknya, Barrack Obama. Hal ini tentu sebuah kebanggaan tersendiri bagi Amron.

Sebuah pujian pun dilontarkan Obama setelah melihat hasil riasan Maya. Obama memuji Amron dengan mengatakan “terima kasih Amron, kamu sudah membuat adik saya terlihat sangat cantik”. Selain mendapat pujian dan bertemu langsung dengan Presiden Obama, Amron juga merupakan satu-satunya orang Indonesia yang bisa melihat langsung pelantikan Presiden Obama di Amerika. Ia juga satu-satunya orang Indonesia yang mendapatkan kartu akses untuk masuk ke semua area di gedung putih dengan pelayanan VVIP.

2. Sherina
Selain Anggun C. Sasmi dan Agnes Monica, Sherina ternyata juga membuat prestasi yang mendunia. Beberapa waktu lalu, Sherina diminta langsung oleh bintang laga terkenal Jackie Chan untuk menyanyi di sebuah acara amal yang digelar untuk membantu korban tsunami Jepang. Pada acara tersebut Sherina berkesempatan untuk tampil bersama dengan artis-artis dari Jepang, Korea, Hong Kong, Taiwan dan juga China.

Selain menyanyi, ternyata wanita berusia 21 tahun ini juga ditunjuk sebagai duta konferensi pemuda sedunia One Young World pada 2011 lalu di Zurich, Swiss. Pada kesempatan itu, Sherina membawakan sebuah lagu berjudul Sing Your Mind dengan iringan piano yang ia mainkan sendiri. Lagu hasil ciptaannya sendiri itu pun mendapat sambutan luar biasa dari para hadirin yang datang pada waktu itu.

3. Tex Saverio
Tex Saverio, satu lagi putra bangsa yang mendunia. Pemuda berusia 27 tahun yang akrab disapa Rio ini adalah seorang desainer muda berbakat. Ia berhasil memenangkan penghargaan pertamanya, Mercedes-Benz Asia Fashion Award ketika masih berusia 21 tahun. Tidak hanya itu, baru-baru ini Rio membuat sebuah prestasi yang membanggakan. Pasalnya, gaun hasil rancangannya yang Ia beri nama “La Glacon” telah dipakai oleh penyanyi sensasional Lady Gaga pada majalah Harper’s Bazaar tahun 2011.

Bahkan salah satu selebriti Blogger, Perez Hilton mengatakan di blognya bahwa Saverio sejajar dengan perancang terkemuka dunia Alexander McQueen. Sebenarnya, Rio tidak menyangka gaunnya akan dipakai oleh Lady Gaga. Awalnya Ia hanya diberi tahu bahwa gaunnya akan muncul di majalah Harper’s Bazaar, namun tidak menyangka jika yang akan memakainya adalah Lady Gaga. Begitu mengetahui Gaga yang memakai gaunnya, Ia begitu bangga dan gembira. Karena sudah sejak lama Rio menginginkan gaun rancangannya dipakai oleh sejumlah artis wanita dunia.

4. Chris Lesmana
Siapa sih yang tidak mengenal mobil Volkswagen alias VW. Mobil yang akrab disapa VW kodok ini, baru saja mengeluarkan VW Beetle dengan desain terbarunya. Namun siapa sangka, ternyata desain mobil ini dikerjakan oleh putra asli Indonesia bernama Chris Lesmana. Sejak 4 tahun lalu, desainer asal Bandung ini mendesain ulang wajah Beetle, dan hasil rancangannya itu digunakan sebagai dasar mobil Beetle terbaru ini.

Untuk mendesain mobil ini, Chris bekerja sama dengan desainer exterior, Frank Bruse. Di tangan Chris, mobil VW kodok ini dipercantik dengan atap yang lebih rendah, roda yang lebih besar dan interior yang sporty. Mobil ini pun dibuat lebih bundar dan condong serta lebih diperuntukkan bagi wanita.

5. Nancy Go
Nancy Go adalah seorang desainer tas yang mengambil aliran bergaya vintage, gaya tas yang tetap trendy sepanjang jaman. Berawal dari hobinya yang sangat suka dengan kerajinan tangan, Nancy mulai membuat proses pembuatan tas yang ia beri nama “Bagteria” ini di garasi rumahnya di daerah Jakarta Barat. Hingga ia akhirnya mempunyai karyawan sampai ratusan orang.

Dengan teknik rajut, sulam dan bahan unik lainnya seperti Kristal Swarovski, manik, payat, hingga emas dan perak, ia jahit secara satu persatu dengan tangan alias handmade. Karena itulah, tak heran hasil rancangan Nancy ini telah mendapat tempat di hati pecinta mode juga para selebriti dunia, seperti Paris Hilton, Emma Thompson, Anggun, juga putri Zara Phillips yang pernah terlihat memakai Bagteria untuk melengkapi penampilan mereka.

Kini produk buatan Nancy ini telah tersebar di 30 negara termasuk Italia, Prancis, Inggris, Amerika Serikat, Jepang, dan Kuwait. Bahkan di Eropa dan Amerika, merek Bagteria sudah dipadankan dengan merek sekaliber Louis Vuitton, Chanel, atau Christian Lacroix.

6. Pamela Halomoan
Setelah Rini Sugianto berhasil menjadi animator asal Indonesia yang membuat film animasi Tin-tin, kini hadir juga seorang illustrator muda bernama Pamela Halomoan. Di usianya yang baru 19 tahun, karya Pamela telah dinikmati masyarakat Singapura, Amerika, Inggris dan Turki. Tidak hanya itu, karakter yang Ia buat telah berhasil menarik perhatian banyak pengunjung saat dipamerkan di Singapore Game Toy Comic Convention.

Ribuan karakter telah dibuat oleh Pamela, namun salah satu karakter bernama “Wolly” yang membuat Pamela mendapat cukup perhatian. Wolly adalah salah satu karakter ciptaan Pamela yang digambarkan dengan muka seekor babi dengan mata setengah terbuka yang diikuti bentuk badan penggabungan dari beberapa hewan. Pameran pertama Pamela pun dilakukan di Papertoys Exhibition di Turki dan langsung mendapat perhatian dari pihak galeri.

7. Sri Mulyani Indrawati
Begitu banyak prestasi yang diukir oleh wanita kelahiran Bandar Lampung, 26 Agustus 1962 ini. Seperti diantaranya, sebagai menteri keuangan terbaik Asia tahun 2006 oleh Emerging Markets, sebagai wanita paling berpengaruh ke-23 di dunia versi majalah Forbes tahun 2008 dan juga sebagai wanita paling berpengaruh ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.

Awalnya ia dikenal sebagai pengamat ekonomi dan menjabat sebagai Kepala Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Namanya semakin dikenal, ketika Sri Mulyani diangkat Presiden SBY sebagai menteri keuangan kabinet Indonesia Bersatu pada tahun 2005. Kemudian di tahun 2008, Ia juga menjabat pelaksana tugas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian menggantikan Boediono.

Sebelum menjabat sebagai Menteri Keuangan, Sri sempat menjabat sebagai Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional dan juga kepala BAPPENAS. Hingga akhirnya di bulan Juli tahun 2010, Sri Mulyani mundur sebagai Menteri Keuangan dan kemudian resmi menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia yang membuat Sri Mulyani menjadi wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat jabatan itu.

Namun, baru-baru ini nama Sri Mulyani kembali disebut-sebut sebagai salah satu calon kandidat terkuat Presiden Bank Dunia menggantikan pejabat yang sekarang yaitu Robert Zoellick. Hal ini terlihat pada saat pemungutan suara yang digelar di sebuah blog yaitu World Bank President | Who should get the job? What should they do? How should they get selected?, dimana Sri Mulyani memperoleh 13,078 suara atau 87% dari suara yang masuk sebanyak 15,049. Blog ini sendiri dibuat pada tahun 2005 lalu yang dibuat untuk memberikan pencerahan kepada publik dunia agar aktif mengusulkan calon presiden Bank Dunia. Dan di tahun ini, sudah ada beberapa nama calon kuat untuk menduduki posisi penting tersebut, termasuk Sri Mulyani.

Cara Hidup Sehat


Tips bagaimana untuk cara hidup sehat sangat penting sekali diketahui oleh kita semua agar terhindar dari berbagai macam penyakit dan badan senantiasa sehat dan bugar. Ada banyak pola hidup sehat yang perlu diperhatikan. Diantaranya memperhatikan pola makan, olahraga, istirahat dan gaya hidup. Gaya Hidup
Gaya hidup modern saat ini banyak sekali yang tidak sesuai dengan pola hidup sehat sehingga manusia modern sekarang ini lebih rentan terhadap penyakit jantung, kanker, diabetes, dll.
Meskipun di jaman modern ini segala hal serba instan dan praktis tidak semestinya kita mengacuhkan sama sekali pola hidup sehat yang bisa menjaga kesehatan tubuh dan menghindarkan dari berbagai macam penyakit. Karena mencegah adalah lebih baik dari mengobati.
Menurut Laporan dari Cancer Research di Inggris yang dimuat dalam British Journal of Cancer. Ketua peneliti, Profesor Max Parkin mengatakan hasil penelitian ini merupakan analisa yang paling komperhensif saat ini. “Banyak orang yang yakin bahwa kanker adalah penyakit yang sudah ditakdirkan karena ada dalam gen yang diturunkan. Padahal kalau kita melihat bukti dan data, ternyata 40 persen kanker disebabkan karena pola hidup yang salah,” katanya seperti saya kutip dari kompas.
Berdasar hasil laporan tersebut berarti penyakit seperti kanker adalah bisa dicegah. Bagi pria sebaiknya mulai berhenti merokok, mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur, dan mengurangi konsumsi alkohol. Sedankan bagi wanita untuk mencegah kanker disarankan untuk berhenti merokok dan menurunkan berat badan berlebih. Untuk mengukur berat badan ideal bisa digunakan rumus (Tinggi Badan – 100) X 90%.
tips cara hidup sehat
Pola Makan
1. jangan terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat dan lemak
2. Cukupi kebutuhan makanan berserat untuk wanita membutuhkan 25 gram serat per hari sedangkan laki-laki membutuhkan 38 gram serat per hari, menurut rumus Institute of Medicine berdasarkan aturan mendapatkan 14 gram serat untuk setiap 1.000 kalori
3. hindari bahan pangan atau bahan pengawet yang yang dalam jangka panjang dapat memicu timbulnya kanker
4. cukupi kebutuhan minum air putih
5. pilihlah makanan dengan metode memasaknya dikukus, direbus atau ditumis dengan sedikit minyak goreng
6. penuhi asupan sayur dan buah tiap hari
7. Hindari minum berlebihan saat makan karena akan mempersulit kinerja pencernaan
8. alih-alih makan dalam porsi besar lebih baik makan beberapa kali dengan porsi kecil karena akan meningkatkan metabolisme dan mengontrol kadar gula darah
dll
Olahraga
Orang yang rajin berolahraga akan mempunyai daya tahan tubuh yang lebih baik. Selain itu olahraga juga mempunyai banyak manfaat lainnya seperti memperlancar aliran darah ke otak, metabolisme dan regenerasi sel-sel tubuh terjadi lebih cepat sehingga membuat awet muda, olahraga rutin secara teratur dan tepat menjaga tubuh kita dari tumpukan lemak sumber penyakit, dan meningkatkan rasa percaya diri.
Istirahat yang berkualitas
Tidur malam 6-8 jam perhari sangat bagus untuk kesehatan. Tubuh akan bekerja menyembuhkan dirinya sendiri saat anda tertidur. Selain itu juga dapat menghilangkan stress karena orang yang kurang tidur kadar kortisol (hormon stress) akan 50% lebih banyak di aliran darah dibanding mereka yang tidur cukup. Istirahat yang berkualitas di malam hari juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dari penyakit.
Berpikir positif dan menjauhkan diri dari stress
Selalu berpikir positif akan membuat anda merasa bahagia dan dengan begitu kesehatan rohani anda lebih terjaga. Berpikirlah positif dan optimis serta senantiasa bersyukur terhadap nikmat yang diberikan tuhan. Dan sambutlah masa depan yang lebih cerah.

keadaan jakarta di malam hari



13368351801181557834
Bunderan Hotel Indonesia Jakarta
“Mari berbicara lewat foto”, demikian narasi pembuka pada komunitas Kampret (Kompasianer Hobi Jepret) di Facebook. Sepintas membaca kalimat ini, terasa ambigu. “Masak sih, kita bisa berkomunikasi dengan foto?” sanggah saya tapi dalam batin saja.
Terpancing dengan statemen itu, lalu saya ingat dengan apa yang diajarkan oleh dosen Filsafat Antropologi ketika saya masih kuliah. “Semua ciptaan Tuhan, bisa diajak bicara. Hanya kualitas bicaranya tidak masif dan bergradasi secara intens. Manusia bisa berbicara dengan hewan atau semua mahkluk hidup. Hanya kualitas komunikasinya menengah. Manusia juga bisa mengajak ngobrol dengan batu atau benda mati lainnya. Hanya kualitasnya rendah sekali. Yang paling berkualitas adalah komunikasi antar manusia.”
Atas dasar itu, foto pun, termasuk benda mati, namun secara visual ia menghidupkan diri lewat ekspresi yang tergambarkan. Artinya, kemampuan berdialog dan berbicara pada manusia boleh dikata berkualitas karena konsep otonomi dan korelasinya. Semua foto berpotensi untuk bisa berbicara secara intens atau bisa saja kurang komunikatif tergantung hasil fotonya.
1336835319910118690
Gemerlap Malam Jakarta
Kendati begitu, adalah sebuah kesulitan besar untuk mendapatkan foto yang “mampu berbicara’ atau sering disebut foto yang berkarakter. Sejauh pengalaman saya sebagai pemula dalam dunia fotografi, menghasilkan foto yang baik, bukan tanpa perjuangan. Tak ada foto yang baik, tanpa terlebih dahulu melewati proses “learning by doing”. Setidak-tidaknya itulah proses pembelajaran saya ketika fotografi menjadi hobi. Belum sampai ke level profesional.
Menjadikan foto itu bisa berbicara, atau lewat foto, saya bisa berkomunikasi dengan siapa saja terutama dengan teman-teman penggila fotografi, adalah sebuah tantangan tersendiri yang mengasyikan. Berkali-kali saya “lamu” (banyak ngomong), bahwa semakin orang suka dengan fotografi semakin mendapatkan sebuah terapi yang menyehatkan. Maksudnya, saya bisa berlatih sabar, bijak, konsisten dan tentu saja yang namanya pembelajaran akhirnya menambah ilmu dan pengetahuan saya tentang fotografi.
Di mana saya bisa belajar berkomunikasi lewat foto? Ada dua tempat. Yang pertama ikut bergabung dalam komunitas fotografer ( de’kodakens) di sekitar tempat tinggal saya. Sebenarnya saya minder ikut komunitas fotografer itu. Alasannya saya, “gear” atau kamera dan lensa saya sangat standard. Saya beli kamera dulu tujuannya untuk motret dalam rangka mendokumentasikan setiap kegiatan. Atau tepatnya disebut sebagai “asal jepret” yang penting fotonya jelas. Memang saya akui saat itu, teknik pemotretan saya jauh dari semua teori fotografi. Tak heran, setting auto (warna hijau) dan P, sangat saya sukai.
13368354211573847743
Lawang Sewu, Tak Begitu Seram Kalau Malam
Yang kedua, saya ikut bergabung dalam Kampret. Banyak hal saya diperkaya oleh kampretos (julukan para anggota Kampret). Mulai dari teknik, kategori dalam setiap foto sampai diskusi tentang perangkat kamera dan lensa. Pokoknya, ilmu saya tentang fotografi ditambahkan oleh Kampret. Apalagi akhir-akhir ini setiap minggu diadakan WPC (Weekly Photo Chalenge). Lebih lengkapnya, silahkan yang suka fotografi bisa bergabung dengan komunitas Kamprets melaui facebook.
Kembali ke sebuah pertanyaan dan pernyataan awal. Berbicara lewat foto. Kali ini, saya mau mencoba berkomunikasi dengan foto malam. Untuk lebih mudahnya saya ambil foto-foto malam saya ketika saya jalan-jalan malam di tengah kota. Kalau ada lagu berjudul “senja di batas kota”, foto-foto malam saya saya beri judul “malam di batas kota”.
Suatu hari, teman saya mengajak saya untuk hunting malam di kota Semarang. Pada malam yang cerah kami keluar rumah dan saat itu sudah pukul sembilan malam. Kota Tua, Pelabuhan Tanjung Emas, Seputaran Tugu Muda dan Lawang Sewu adalah target bidikan kamera kami. Mengapa spot-spot itu menjadi buronan kami, karena spot itu tak lain adalah ikon kota Semarang dan sudah dikenal secara meluas.
1336836328590449430
Tugu Muda Semarang
Setelah jepret sana jepret sini, saya kemudian menyimpulkan bahwa foto di malam hari tidak semudah foto di siang hari. Settingannya pada kamera harus pas. Kalau tidak pas, maka hasilnya blur atau shake. Teman saya mengusulkan agar main di slow speed dan pakai tripod. Senter  alat bantu guna menimbulkan efek terang pada foreground-nya.
Setelah hunting, kami lalu pulang dan esoknya kami berdiskusi soal foto hasil jepretan malam itu. Intinya, penguasaan teknik harus ditingkatkan lagi. Namun, ada yang lebih menarik. Foto-foto yang dihasilkan itu berbicara tentang masa lalu kota Semarang yang secara historis, mencerminkan tentang pengaruh penjajahan Belanda bagi masyarkat kota Semarang. “Belanda memang hebat dalam tata ruang kota dan pembangunan gedung-gedung yang tahan ratusan tahun. Sangat visioner” kata teman saya dengan polosnya, pada hal ia lahir di tahun 80-an.
Berbeda dengan foto malam saat saya di Jakarta. Kali ini teman saya mengajak saya ke puncak gedung Grand Indonesia yang katanya tingginya hingga 56 tingkat. Saat di puncak, angin begitu kencang hingga terasa seperti mau diterbangkan. Dengan semangat nekat, kendala kencangnya angin saya atasi dengan cara berlindung pada salah satu tembok yang menahan kencangnya angin.
Di atas puncak Grand Indonesia itu, Bunderan HI, Jalan Tamrin dan gemerlapnya kota Jakarta, menjadi target bidikan kamera saya berkali-kali hingga setengah putaran gedung GI itu. “Itulah kehidupan malam kota Jakarta. Tak kenal lelah sedikitpun kendati malam semakin melarutkan asa. Rasanya 24 jam hidup masih saja kurang kalau ada di Jakarta”, batin saya.
1336836699425364807
Becak, Di Atas Jembatan Kali Berok Kota Lama Semarang
Foto malam di batas kota, memang asyik. Tapi dibutuhkan nyali untuk memotretnya. Selain melawan angin malam dan waktu, teknik memotret malam perlu dikuasai. Untuk itulah saya belajar foto pada malam di batas kota dengan kamera dan lensa terbatas serta minimnya pengetahuan fotografi karena saya masih pemula dalam fotografi. Akhirnya, mari kita berbicara lewat foto.

Orang-orang Terkenal Didunia yang Sangat Suka Masakan Indonesia

Orang-orang Terkenal Didunia yang Sangat Suka Masakan Indonesia

BARRACK OBAMA

 Indonesia tak hanya terkenal karena keanekaragaman budayanya. Makanan khasnya, ternyata juga menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan asing.
Bagi mereka yang pernah menginjakkan kakinya di Indonesia, dan sempat mencicipi makanan asli Indonesia, pastinya, akan merasa kangen dengan kenikmatan masakan nusantara itu.
Seperti nasi goreng, gado-gado, bakso, juga satai ayam, ternyata menjadi makanan khas Indonesia yang banyak dipesan oleh para selebritas mancanegara.
Saat mereka datang kembali ke Indonesia, sepertinya, rasa istimewa dari makanan ini tak bisa terlupakan. Mulai dari grup band papan atas dunia hingga Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, mereka ternyata menyukai makanan khas Indonesia dan menjadi favoritnya. 

Vertical Horizon
Vertical Horizon
Band rock alternatif asal Amerika Serikat, Vertical Horizon adalah salah satu band mancanegara yang sering datang mengunjungi Indonesia. Bahkan vokalis Vertical Horizon, Matt Scannel berniat tinggal di Indonesia hanya karena suka gado-gado.

Scannel mengaku ingin menyantap makanan tersebut setiap waktu. "Aku ingin makan itu terus sampai akhir hidupku. Di California nggak ada, jadi mungkin aku ingin pindah ke sini aja. Itu luar biasa," kata Scannel saat menginjakkann kakinya kembali di Indonesia 1 April 2012 lalu.

L'Arc-en-Ciel
L Arc en Ciel - foto untuk body text
Untuk pertama kalinya, band asal Jepang, L'Arc-en-Ciel menginjakkan kaki di Indonesia. Band dengan hits 'Hitomi no Juunin' tersebut akan menggebrak Lapangan D Senayan, Jakarta, Rabu malam ini, 2 Mei 2012, lewat konser bertajuk 'L'Arc-en-Ciel 20th Anniversary World Tour'.

Dalam konferensi persnya kemarin,para personel L'Arc-en-Ciel tak hanya memuji keramahan masyarakat Indonesia yang murah senyum. Sang vokalis Hyde bahkan menyesal tidak sedari dulu menggelar konsernya di Indonesia. Karena apa? Ini karena ia sangat mengidamkan makan nasi goreng khas Indonesia. Ia bahkan berniat memburu nasi goreng sebelum menggelar konsernya.

"Saya mau cari nasi goreng, tidak sabar saya," ucap Hyde.

Jason Mraz
Jason Mraz

Berbeda dengan seleb mancanegara lainnya, sebelum tampil di depan para penggemarnya, 9 November 2011 lalu, ia sempat memberikan daftar permintaan khusus pada panitia pihak penyelenggara konser, salah satunya permintaan mengenai makanan.

"Mintanya sound dan lighting yang bagus, terus juga makanan. Dia pesan harus makanan organik karena memang cinta lingkungan. Makanan dia mau makanannya yang serba organik dan juga air kelapa," ujar perwakilan Asian Live, Donny Heru.

Super Junior
Super Junior Konferensi Pers


Saat menggelar konsernya di Jakarta tiga hari berturut-turut 27-29 April 2012 kemarin, penampilan para personel Super Junior sangat ditunggu-tunggu ribuan penggemarnya.

Namun ada lagi hal yang lebih menarik. Para personelboyband asal Korea ini sebelum tampil menghibur para Elf (sebutan penggemar Super Junior) juga sudah membuat wish list atau daftar keinginan pada pihak penyelenggara, Showmaxx Entertainment.

Apa saja permintaan pria-pria tampan ini? Menurut Sherwin Djajadi, Direktur Showmaxx Entertainment, mereka minta disediakan makanan-makanan khas Indonesia.

"Mereka ingin makan satai ayam, nasi goreng, dan pisang. Pasti kami siapkan yang spesial untuk mereka," kata Sherwin.

Sherwin juga mengungkap kalau para personel Super Junior, ingin berlibur di Indonesia. Tapi ia tak membocorkan lebih lanjut mereka akan berlibur di mana, semua demi alasan keamanan.


Presiden AS Barack Obama
Presiden Barack Obama

Saat melakukan kunjungan ke Indonesia, November 2010 lalu, Presiden Barack Obama, yang pernah tinggal di Indonesia, mengaku merindukan makanan favoritnya sewaktu kecil, yakni bakso.

Makanan khas Indonesia itu, membuatnya ingin segera pulang kampung. Mengetahui, bakso menjadi makanan kesukannya, saat dijamu makan malam oleh Presiden SBY, Obama sangat senang. Ia bahkan tak lupa mengucapkan terima kasih, karena sudah dijamu dengan makanan khas Indonesia favoritnya.

"Thanks for bakso, nasi goreng, emping, kerupuk, semuanya enak," ucapnya dalam bahasa Indonesia, usai jamuan makan malam di Istana Negara, Selasa malam, 9 November 2010 lalu.

Setelah itu barulah Obama menyatakan dalam Bahasa Indonesia, "Indonesia bagian dari diri saya". Obama menyatakan, saat datang di Indonesia pada tahun 1967, sebagai seorang anak kecil, Jakarta dilihatnya sangat berbeda dengan hari saat ia sedang berpidato.

10 Hal Penyebab Otak Melema


   Tanpa disadari, setiap harinya otak bisa mengalami kerusakan dari kebiasaan hidup sehari-hari. Otak manusia terdiri lebih dari 100 miliar saraf yang masing-masing terkait dengan 10 ribu saraf lain. Otak adalah organ tubuh vital yang merupakan pusat pengendali sistem saraf pusat. Otak mengatur dan mengkordinir sebagian besar gerakan, perilaku dan fungsi tubuh homeostasis seperti detak jantung, tekanan darah, keseimbangan cairan tubuh dan suhu tubuh. Otak juga bertanggung jawab atas fungsi seperti pengenalan, emosi, ingatan, pembelajaran motorik dan segala bentuk pembelajaran lainnya. Otak adalah penyalur energi terbesar bagi tubuh. Meski ukuran otak hanya sebesar 2 persen dari keseluruhan berat badan manusia, tapi seluruh kegiatan tubuh dikontrol olehnya. Artinya jika berat badan seseorang 60 kg, maka berat otaknya sekitar 1,2 kg.

1. Tidak sarapan Mereka yang tidak sarapan akan memiliki kadar gula darah yang rendah. Hal ini akan memicu ketidakcukupan nutrisi pada otak padahal otak butuh nutrisi yang cukup untuk tetap bisa bekerja. Akibat kurang suplai nutrisi terutama glukosa, akhirnya kemampuan otak akan cepat menurun.

 2. Makan berlebihan Sikap yang terlalu berlebihan bisa mengeraskan pembuluh darah di otak yang akhirnya dapat menurunkan kekuatan mental.

 3. Merokok Semua orang tahu merokok itu tidak baik untuk kesehatan dan ada banyak dampak buruk yang dihasilkan bagi organ tubuh jika merokok. Khusus untuk organ otak, merokok bisa menyebabkan otak menyusut dan memicu penyakit pikun atau Alzheimer. Sel-sel saraf akan menyusut pada bagian hippocampus dan korteks depan yang berfungsi menyimpan ingatan.

 4. Konsumsi gula berlebih Terlalu banyak mengonsumsi gula akan mengganggu proses penyerapan protein dan nutrisi sehingga tubuh akan mengalami kekurangan gizi (malnutrisi) dan akhirnya mengganggu perkembangan otak.

 5. Polusi udara Otak adalah organ yang mengonsumsi oksigen paling banyak dari tubuh. Menghirup udara yang penuh polusi akan mengurangi suplai oksigen ke otak dan akhirnya mengurangi efisiensi otak dalam bekerja.

6. Kurang tidur Tidur akan membuat otak berisitirahat. Kekurangan tidur dalam jangka waktu lama sama saja dengan membunuh sel otak perlahan-lahan karena otak terus dipaksa untuk tetap menyala padahal otak juga butuh istirahat.

 7. Menutup kepala saat tidur Tidur dengan kepala ditutup bantal misalnya, akan meningkatkan konsentrasi karbondioksida ke otak. Saat bernafas dengan kepala tertutup, karbondioksida hasil bernafas akan masuk kembali ke dalam tubuh dan hal itu sangat berbahaya.

 8. Tetap bekerja dalam keadaan sakit Memaksakan diri untuk bekerja atau belajar dalam kondisi sakit sangat tidak baik untuk otak dan akan merusak sel-sel otak.

 9. Jarang berbicara Percakapan akan membantu seseorang untuk terus mengaktifkan sel-sel otaknya, apalagi percakapan yang berbau intelektual. Orang yang jarang berbicara akan membiarkan sel-sel otaknya mati perlahan-lahan karena tidak pernah mengaktifkannya.

 10. Jarang menstimulasi pikiran Berpikir adalah cara paling baik untuk melatih otak. Kurang menstimulasi otak dengan berbagai hal akan menyebabkan otak menyusut.

Sel-sel otak akan mati karena tidak ada sesuatu yang membuat otak berkembang. Penyakit yang berhubungan dengan otak antara lain ketidak mampuan berkomunikasi (Asperger syndrome), trauma atau kerusakan batang otak (traumatic brain injury), keterbelakangan mental (Down syndrome), epilepsi, autisme, ganguan kejiwaan (psychiatric disorders), penyakit disorientasi otak (Alzheimer), kelainan otak kronis yang mengganggu pergerakan (Parkinson), kelumpuhan (Paralyses), kerusakan atau kematian sebagian otak (partial brain degenerative disorder), Szhizoprenia dan lainnya.

 Pengobatan yang biasa diterapkan untuk penyakit-penyakit otak adalah menggunakan obat-obatan dan terapi psikis. Tapi kini peneliti dan para ilmuwan sedang giat mengembangkan teknik pengobatan terapi gen dan stem cell yang diyakini dapat memperbaiki neuron atau bagian otak yang telah rusak atau mati. Selain itu, pengembangan virus tertentu yang telah dimodifikasi secara molekular juga menjadi alternatif baru yang sedang duji peneliti. Virus yang telah dilemahkan ini kemudian diinjeksi ke pasien dan selanjutnya akan bermanfaat memperbaiki sistem saraf yang rusak. 
 

Blogger news

Blogroll

About